MotoGP Sepi Penonton, Alvaro Bautista Sebut Gara-Gara Valentino Rossi

Fendi,Ferdian - Selasa, 30 Agustus 2022 | 17:30 WIB

Valentino Rossi di perayaan podium MotoGP Qatar 2018 (Fendi,Ferdian - )

Otomotifnet.com - Kejuaran Superbike atau WorldSBK disebut Alvaro Bautista lebih lebih baik dari MotoGP.

Pembalap Superbike Alvaro Bautista yang balapan untuk tim Aruba.it Racing–Ducati, menyebut nama Valentino Rossi dan Marc Marquez yang jadi penyebabnya.

Tanggapan Alvaro Bautista ini berkaitan dengan rencana MotoGP memperkenalkan sprint race tahun depan.

Sprint race MotoGP yang bakal digelar pada setiap balapan di MotoGP 2023, dimaksudkan untuk menarik penonton lebih banyak lagi.

Twitter.com/19Bautista
Alvaro Bautista

“Bagi para penggemar, kejuaraan dunia Superbike jauh lebih baik daripada MotoGP saat ini,” kata Alvaro Bautista membandingkan.

“Balapannya lebih spektakuler,” imbuh pembalap Spanyol ini jujur, seperti dilansir dari motosan.es.

“Terlihat bagaimana motor dipacu hingga batasnya untuk menyalip lawannya. Tontonan untuk penonton lebih baik,” sebut Alvaro Bautista.

Pembalap yang pernah berkompetisi di kelas GP 125 cc, 250 cc dan MotoGP ini menyebutkan alasan kejuaraan dunia Superbike lebih baik dari MotoGP.

aruba.it Racing - Ducati
Alvaro Bautistat saat berlaga di ajang WorldSBK