WSBK Indonesia Akan Digelar, Ini Yang Dilakukan MGPA Untuk Atasi Kemacetan

Toncil - Rabu, 5 Oktober 2022 | 21:40 WIB

Ilustrasi lalu lintas di seputar sirkuit Mandalika, Lombok (Toncil - )

Dalam bincang-bincang dengan media, dirinya mengatakan kalau flow lalu lintas kendaraan akan diatur lebih baik.

Contoh nyata, tidak akan ada lagi putaran balik atau u-turn.

“Karena ternyata itu justru membuat lalu lintas terkunci kalau ada putar arah,” tambahnya.

Kemudian, nantinya di tiket akan ada warna-warna yang bisa disesuaikan saat sudah di sirkuit.

Baca Juga: MGPA Buka Lowongan Untuk WSBK Indonesia 2022, KTP Daerah Ini Mari Merapat

Diharapkan penonton akan lebih mudah masuk sirkuit.

Selain itu, jalan akses juga sudah dilebarkan.

Yang tadinya satu ruas jalan ada 2 arah, kini menjadi satu arah.

Untuk meminimalisir kemacetan juga, shuttle bus akan dikurangi jumlahnya.

Ganti pakai mobil biasa atau bahkan motor.