Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MGPA Buka Lowongan Untuk WSBK Indonesia 2022, KTP Daerah Ini Mari Merapat

Nur Pramudito,Ferdian - Selasa, 13 September 2022 | 07:00 WIB
MGPA buka lowongan relawan untuk WorldSBK Indonesia 2022
MGPA
MGPA buka lowongan relawan untuk WorldSBK Indonesia 2022

Otomotifnet.com - Mandalika Grand Prix Association (MGPA) membuka lowongan relawan untuk ajang WSBK Indonesia 2022.

Diketahui WSBK Indonesia 2022 akan digelar di Sirkuit Mandalika November mandatang.

Demi menyukseskan WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, MGPA membuka pendaftaran volunteer alias relawan.

Relawan WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika terbagi dalam empat kategori, keamanan, kebersihan, event dan teknisi.

"Indonesia akan menjadi tuan rumah event World Superbike atau WSBK pada 11-13 November 2022," bunyi pernyataan resmi MGPA.

"Event ini akan diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat," lanjut MGPA.

"Saat ini, kami membuka kesempatan bagi warga Lombok Tengah dan sekitarnya untuk menjadi volunteer WSBK 2022," tambah MGPA.

Adapun, persyaratan untuk menjadi volunteer antara lain perempuan atau laki-laki berusia minimal 18 tahun.

Kemudian, punya kemampuan komunikasi dan kerja sama tim yang baik.

Selain itu, bersedia mengikuti pelatihan penyelenggara event, serta diutamakan bagi warga Lombok Tengah dan sekitarnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : OtoRace.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa