Otomotifnet - PT SMOTO Elektrik Indonesia selaku APM merek SMOTO di tanah air memperkenalkan sepeda motor listrik pertamanya di Indonesia, SMOTO TC dan SMOTO TC-MAX.
Bertempat di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, SMOTO membawa dua tipe motor yang menggabungkan gaya retro dan futuristik.
Cukup berbeda dengan kebanyakan produk motor listrik yang saat ini dijual di tanah air.
Dimana mayoritas produk berupa skuter.
“Di market belum banyak pemainnya di produk tipe sport seperti ini. Makanya kami dahulukan TC-Max dan TC,” ujar Bagoes Hermanto, Direktur Utama PT. Star Indonesia Motorsport.
Baca Juga: Test Drive MINI Electric, Cruising di Dalam Kota, Konsumsi Listrik Segini
SMOTO TC menganut dinamo hub Bosch bertenaga 3000 W dengan torsi 150 Nm.
Menggunakan baterai lithium 60 V 30 Ah.
Jarak tempuh diklaim mencapai 80 km dengan kecepatan maksimum 80 km/jam.
Pengisian daya baterai selama 5 jam.