Otomotifnet.com - Antrean pembelian Pertalite dan Solar terjadi di beberapa SPBU.
Seperti salah satunya di SPBU kota Pangkalpinang, Bangka Belitung.
Warga sebut, biang antrean karena pencatatan pelat nomor tiap beli Pertalite dan Solar.
Pencatatan pelat nomor itu tujuannya untuk memastikan jatah harian tiap kendaraan.
Para pengendara mengaku, hal tersebut membuat proses isi BBM di SPBU menjadi lama sehingga terjadi antrean
Hal itu dikatakan Sarif (25), pengendara motor asal Rangkui, Kota Pangkalpinang.
Ia mengaku pencatatan nomor pelat motor saat isi pertalite di SPBU menyebabkan antrean menjadi lebih lama.
"Ya, lumayan menambah waktu antre ya, biasanya kan cepat langsung dilayani. Sekarang dicatat dulu pelat nomor kendaraan kita," sebutnya, (21/10/22).
Keluhan serupa disampaikan Maya (30) yang juga harus antre lebih lama.
"Katanya sih pencatatan nopol untuk uji coba penetapan program subsidi tepat," kata warga Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang ini.