Otomotifnet.com – Astra Otoparts tak hanya memproduksi dan mendistribusikan suku cadang kendaraan, ia juga memiliki dua unit bisnis bengkel untuk melayani kendaraan roda empat.
Ada Shop & Drive dan Astra Otoservice, yang keduanya sama-sama punya konsep bengkel.
Walaupun begitu, masing-masing memiliki fokus layanan sendiri.
“Secara konsep bisnis, Shop & Drive lebih pada parts shop atau toko suku cadang yang fokus menjual produk seperti oli, aki serta beberapa komponen,” terang David Anthonius, Retail Operation Division Head PT Astra Otoparts Tbk saat media gathering, Kamis (17/11/2022) kemarin.
Sedangkan Astra Otoservice merupakan workshop atau bengkel umum dengan melayani perawatan berkala kendaraan serta fasilitas penggantian ban.
Disebutkan David lagi, “Astra Otoservice menjadi salah satu workshop pilihan bagi para pemilik kendaraan yang memang sudah lewat masa garansinya, dan ingin melakukan perawatan berkala di luar bengkel resmi dengan biaya yang affordable.”
Yang menarik, pelayanan di bengkel Astra Otoservice ini menerapkan standar pelayanan Astra, mulai dari mekanik profesional, jaminan kualitas dan keaslian suku cadang serta secara rapi data servis kendaraan tersimpan dan termonitor dalam buku servis Astra Otoservice.
Adapun layanan yang ditawarkan di bengkel ini mulai dari penggantian oli, tune up, pemeriksaan menyeluruh hingga perawatan berkala sesuai interval jarak tempuh 10 ribu, 20 ribu serta 40 ribu.
Setiap bengkel Astra Otoservice dilengkapi peralatan yang cukup lengkap, salah satunya dengan hadirnya vehicle diagnostic tool yang memudahkan dalam mendeteksi permasalahan seputar mesin, transmisi, pengapian, air bag sistem pengereman hingga power steering.