Dishub DKI Anggarkan Rp 4,4 Miliar, Tahun Depan Belanja 120 Motor Listrik

Irsyaad W - Senin, 5 Desember 2022 | 13:55 WIB

Ilustrasi foto. Motor listrik untuk Dishub Bali saat G20 (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Anggaran Dishub DKI Jakarta di APBD tahun 2023 sebesar Rp 119 miliar.

Dana sebesar itu salah satunya buat belanja 120 motor listrik di awal 2023.

Nantinya, ratusan motor listrik itu akan dipakai untuk dinas anggota Dishub DKI.

Hal itu dibeberkan oleh Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo.

"Kami usulkan sekitar 120 unit (motor listrik), fokusnya ke pengadaan motor listrik roda dua yang kami harapkan bisa dijadikan motor patroli Dishub," ucapnya di Balai Kota, (30/11/22).

Menurut rencana, pengadaan motor listrik ini akan dilakukan awal 2023 mendatang.

"Untuk tahun 2023 nanti iya (awal tahun) langsung seratus," ujarnya.

KOMPAS.com/SINGGIH WIRYONO
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo sebut bakal beli 120 motor listrik buat patroli

Diketahui, usulan anggaran itu dibahas dalam rapat Komisi B DRPD DKI Jakarta bersama Dishub DKI tentang rancangan APBD DKI tahun anggaran 2023 di Grand Cempaka, Bogor, Jawa Barat, (11/11/22).

Syafrin berujar, dalam pos anggaran itu, pengadaan yang dilakukan tak hanya motor dinas listrik.