Begini Prosedur Rekrutmen Sopir Pribadi yang Benar, Kuncinya Ada 3

Ferdian - Sabtu, 17 Desember 2022 | 21:20 WIB

Ilustrasi mengemudi (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Pembunuhan majikan oleh sopir pribadi di Sunter Agung, Jakarta Utara sedang jadi omongan.

Pola rekrutmen sopir pribadi jadi titik penting meminimalkan kejadian yang terjadi pada Rabu (14/12) lalu.

M. Dian Akbar, Kepala Departemen Personnel, Payroll & GA PT Daya Mitra Serasi, perusahaan di bawah brand TRAC Astra menjelaskan pola rekrutmen yang dilakukan TRAC Astra dalam menyeleksi calon pengemudi.

"Pola ini bertujuan untuk memitigasi seperti kasus di atas," kata Dian yang Grha Sera, Jl. Mitra Sunter Boulevard, Sunter, Jakarta Utara.

Menurut M. Dian Akbar ada beberapa hal yang wajib jadi syarat dalam rekrutmen di TRAC Astra.

Pertama, sourcing atau dari mana mendapatkan calon kandidat.

Menurutnya, untuk sopir pribadi atau bertugas personal di prioritaskan kepada pengemudi yang punya pengalaman sebelumnya pada pengemudi keluarga.

"Driver ini akan mudah menyesuaikan kondisi dengan pengalaman yang dimiliki sebelumnya," bilangnya.

Kedua, melakukan seleksi administrasi, mengecek dokumen-dokumen misal kartu identitas seperti KTP, KK, SIM serta ijazah.

"Kami mensyaratkan minimal SLTA sederajat, dengan asumsi, kandidat dianggap sudah memiliki kemampuan menerima value yang akan kita berikan," papar Dian.