Begini Jadinya Bila Mercedes-Benz C250 Dimodifikasi Oleh Brabus

Andhika Arthawijaya - Selasa, 3 Januari 2023 | 16:40 WIB

Modifikasi Mercedes-Benz C250 2017 (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Untuk para pecinta mobil asal Jerman yaitu Mercedes-Benz, pastinya tahu dong dengan nama besar tuner Brabus.

Yup, Brabus adalah salah satu tuner asal Bottrop, Jerman, yang banyak memodifikasi Mercy.

Tapi perwakilan Brabus kini sudah hadir di beberapa negara, termasuk di Indonesia yang masuk di pertengahan '90-an.

Sejak saat itu banyak para penggemar Mercy Tanah Air yang memodifikasi tampilan dan juga performa mesin Mercy mereka dengan part-part dari Brabus.

Baca Juga: Mercedes-Benz G63 AMG Full Brabus G700 Satu-Satunya Di Indonesia

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Ekesterior depan belakang full Brabus

Nah, sekarang ini Brabus by Alron Group yang jadi perwakilan Brabus di Indonesia, akan memenuhi permintaan para pecinta tuner legendaris ini.

Salah satunya yang sudah dituned by Brabus yaitu Mercy C250 keluaran 2017 milik Mr. A ini.

"Saya sudah lama memperhatikan semua produk Brabus, sampai saya memutuskan untuk memodifikasi Mercy saya ini dengan part orisinal Brabus," ucap Mr. A saat pemotretan.

Ia memilih Brabus front lips dan rear spoiler untuk mempercantik eksteriornya. Tak lupa emblem Brabus juga dipasang di bagasi.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Brabus front lips, bikin tampilan makin sporty!

Lalu untuk meningkatkan performa mesinnya, saluran gas buang diganti dengan Brabus exhaust system.

Dilanjut menambahkan Power xtra B25 guna meningkatkan performa mesin hingga 20%.

"Fungsinya seperti piggyback, menambah performa mesin," ujar Hengky Kurniawan, CEO Brabus by Alron Group.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Knalpot full Brabus dari depan hingga belakang

Lanjut ke kaki-kaki, pelek asli diganti dengan pelek Brabus Monoblock Z ukuran 20x8,5+9,5 inci, yang dipadu ban Pirelli ukuran 235/30ZR20 di depan dan 255/25ZR20 di belakang.

"Saya puas banget dengan tampilan dan performa Mercy ini sekarang, Brabus is the best deh!" serunya. Kyn

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek pakai Brabus Monoblock Z 20 inci


DATA MODIFIKASI

Eksterior : Brabus front lips, Brabus rear spoiler, Brabus emblem

Mesin : Brabus Power Xtra B25, Brabus exhaust system

Kaki-kaki : Pelek Brabus Monoblock Z 10x8,5+9,5 inci, ban Pirelli 235/30ZR20 depan dan 255/25ZR20 belakang