Suzuki Grand Vitara Reborn, Masuk Indonesia Gendong Mesin Hybrid Ini

Irsyaad W - Jumat, 3 Februari 2023 | 15:20 WIB

Suzuki Grand Vitara Reborn diduga gendong mesin Mild Hybrid saat masuk Indonesia (Irsyaad W - )

Sedangkan Intelligent Electric Hybrid alias yang full atau strong hybrid menggunakan mesin dan transmisi buatan Toyota.

Ini karena Suzuki Grand Vitara merupakan proyek kolaborasi antara Suzuki dan Toyota di India.

Model hybrid ini memakai mesin bensin 3-silinder 1.490 cc (M15D-FXE) yang memiliki tenaga 91,1 dk/5.500 rpm dan torsi 122 Nm/4.400-4.800 rpm.

Mesin ini digabungkan dengan motor listrik yang bisa memproduksi tenaga 79,1 dk/3.995 rpm dan torsi 141 Nm/0-3.995 rpm dan baterai Lithium-ion 177,6 V.

Untuk mesin full hybrid ini transmisinya memakai e-CVT alias Electronic Continuously Variable Transmission.

Suzuki
Suzuki Grand Vitara Reborn

Kemungkinan besar Suzuki Grand Vitara untuk pasar Indonesia bakal pakai mesin Mild Hybrid.

Namun, apakah mesin Mild Hybrid yang dipakai bakal sama dengan di India, yaitu K15C?

Sebab, mesin K15C sampai saat ini hanya dipasarkan di Eropa, Jepang, dan India saja.