Toyota All New Agya Meluncur, Naik Kelas, Mesin Sama Dengan Raize

Rendy Surya - Senin, 13 Februari 2023 | 15:14 WIB

Toyota Agya GR 2023 meluncur hari ini (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Hari ini (13/2/2023) PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota All New Agya secara world premier. 

Toyota All New Agya hadir dengan platform baru Daihatsu New Global Architech (DNGA) dengan dimensi yang lebih luas dan desain baru. 

Tak hanya platform baru, All New Agya juga dibekali mesin dan transmisi baru, yang membuatnya seakan naik kelas. 

Dari informasi yang kami dapatkan, dapur pacu barunya sama dengan yang digunakan pada Toyota Raize. 

Rendy/Otomotifnet
Toyota Agya 2023 tampak samping belakang

Dapur pacu Toyota Raize berkode mesin WA-VE 1. 200 cc 3 silinder segaris 12 valve DOHC dengan dual VVT-i. 

Mesin ini di Toyota Raize punya output 86,7 dk di putaran 6.000 rpm, dan menghasilkan torsi maksimum sebesar 112,7 Nm pada putaran mesin 4.500 rpm. 

Dalam acara peluncuran, dipajang dua varian All New Agya tipe G (silver) dan All New Agya tipe GR Sport (merah). 

All New Agya GR Sport disebutkan juga mengalami setingan baru pada setir dan suspensi. 

Rendy/Otomotifnet
Toyota Agya GR 2023 tampak depan

Desain terbaru mengusung konsep powerful dan aggresive.

Desain interior mengusung konsep driver oriented dan kesan lega, terutama desain dasbor. 

Sayangnya Toyota Astra Motor masih belum membuka informasi lengkap soal varian serta harganya. 

Rasanya harga dan varian akan diumumkan saat ajang IIMS 2023 16-26 Februari 2023 mendatang.