Otomotifnet.com - Meski sudah dipoles, cat mobil yang masih kusam menandakan ada sesuatu yang salah.
Sebenarnya lapisan cat mobil terutama pernis, akan mengilap lagi kalau sudah dipoles.
Karena poles mobil secara prinsip mengikis lapisan pernis yang berjamur atau butek, sehingga pernis mengilap lagi.
Tapi kalau sudah poles mobil tapi cat tetap kusam, penyebabnya bisa karena cat mobil sudah rusak atau cacat.
Menurut Daniel Saputra dari gerai detailing Show Car Garage, Gading Serpong, Tangerang Selatan, "Kondisi cat mobil berperan krusial dalam menentukan hasil kilau dari obat poles."
Cat mobil kusam bisa disebabkan berbagai faktor, seperti noda jamur yang sudah menumpuk.
"Tapi kalau pernisnya masih bagus, harusnya masih bisa mengilap kembali setelah poles mobil," tutur Daniel, sapaannya.
"Baret dalam dan sudah mengenai lapisan cat mobil juga bisa bikin kelihatan kusam," tambahnya.
Karena baret yang sudah mengenai lapisan cat, tidak bisa dihilangkan dengan poles mobil.