Sejarah Toyota Fortuner Gen 2 di Indonesia, Generasi Terbaru Bikin Rival Tremor

Panji Nugraha - Senin, 27 Maret 2023 | 09:30 WIB

Toyota New Fortuner 2.8 GR Sport AT (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Toyota hadirkan Toyota Fortuner generasi kedua di tahun 2016 dengan model yang berubah total luar dalam.

Desain Fortuner gen 2 memiliki konsep “Keen Look” seperti model Toyota modern lainnya saat itu.

Pada tipe SRZ dan VRZ, lampu utamanya menggunakan teknologi Bi- LED, plus DRL yang juga berteknologi LED.

Mesin diesel baru yang lebih bertenaga berkode 2GD-FTV 2.392 cc dengan teknologi turbo variabel VNT Intercooler yang menghasilkan tenaga 149,6 dk pada 3.400 rpm dan torsi 40,8 Kgm.

Dok. Otomotif
Toyota Fortuner tahun 2016

All New Fortuner dilengkapi dengan transmisi otomatis 6-speed yang halus dan responsif. 

Di kabinnya, tipe VRZ menghadirkan fitur electric seat untuk pengemudi dan bangku telah berlapis kulit berwarna coklat tua yang menampilkan kesan mewah.

Sistem penyejuk kabin sudah digital dan double blower untuk kenyamanan seluruh penumpang.

Bahkan untuk entertainmentnya pun lebih modern.

Dok. Otomotif
Toyota Fortuner tahun 2017