Honda Win Reborn Meluncur, Mesin Tegak 125 Cc, Bensin 62,5 Km Per Liter

Irsyaad W - Rabu, 5 April 2023 | 13:30 WIB

Semua pilihan warna Honda TMX 125 Alpha. (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Akhirnya Honda Win Reborn meluncur dengan beberapa pembaruan.

Paling kentara kini mengusung mesin tegak berkapasitas 125 cc.

Tapi konsumsi bensin dijamin masih irit, tembus 62,5 kilometer (Km) per liter.

Sekadar info, Honda Win dirilis tahun 1984-2005 di Indonesia, punya sejarah panjang di Indonesia sebagai motor dengan mesin rebah layaknya motor bebek.

Meski kubikasi mesinnya cuma 97,2 cc, Honda Win terkenal sebagai motor tangguh dan irit yang mampu diandalkan untuk melibas jalan raya hingga offroad.

Makanya Honda Win kala itu dijadikan motor pekerja oleh berbagai instansi semisal Kantor Pos, Bank BRI, Polisi Laut, Pembangunan Desa, hingga Dinas Kehutanan.

Namun untuk versi Reborn kali ini, memakai nama Honda TMX125 Alpha yang dipasarkan di Filipina.

Rideapart.com
Honda TMX 125 Alpha warna Black

Tampilannya masih dengan desain klasik ala sport naked era 80 sampai 90-an dengan headlamp kotak.

Selain itu, Honda TMX125 Alpha juga memiliki stoplamp kotak beserta lampu sein terpisah dan terletak di sisi sampingnya.