Ngomongin calon mobil elektrifikasi terbaru itu, kemungkinan teknologi yang disematkan adalah mild hybrid atau biasa disebut Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).
Donny pun menuturkan, SHVS merupakan jembatan bagi Suzuki untuk menuju era kendaraan listrik atau Battery Electric Vehicle (BEV) yang ramah lingkungan.
Sekaligus menjadi opsi bagi masyarakat Indonesia, untuk bisa menikmati teknologi elektrifikasi yang lebih terjangkau dengan penggunaan mild hybrid.
"Jadi kalau kami memandang teknologi Smart Hybrid ini, langkah awal bagaimana kami memperkenalkan teknologi elektrifikasi ke konsumen yang lebih masif," papar Donny.
"Dengan keterjangkauan harga, tingkat kesulitan dan perawatan serta adaptasi terhadap produk yang menurut kami stage (tingkatan) pertama untuk perkenalan mobil listrik," ujarnya.
Lebih lanjut, ada satu nama yang masuk radar dan diprediksi akan menemani All New Ertiga dan Grand Vitara dalam lini elektrifikasi Suzuki.
Nama yang dimaksud adalah XL7, mengingat model tersebut mengisi segmen SUV yang juga menjadi fokus Suzuki tahun ini.
"Tapi fokus kami tahun ini, adalah kami memperkuat line up SUV dan fokus ke produk-produk yang diproduksi secara lokal. Jadi fokusnya dua itu," pungkas Donny.
Walaupun tidak menutup kemungkinan model lainnya seperti Suzuki SX4 S-Cross, Baleno atau bahkan Vitara Brezza untuk mengisi segmen tersebut dan dikembangkan lagi di Indonesia.
Namun semua itu masih berupa prediksi, untuk detailnya tunggu kabar selanjutnya dari Suzuki.
Baca Juga: Ada Subsidi Mobil Listrik dan Hybrid, Suzuki Buru-buru Siapkan XL7 Hybrid?