Ini Penyebabnya Kenapa Ganti Busi Mobil Bekas Gak Boleh Saat Mesin Panas

ARSN - Jumat, 14 Juli 2023 | 11:00 WIB

Ilustrasi busi mobil (ARSN - )

Otomotifnet.com - Busi mobil bekas kesayangan kalian sudah waktunya diganti gaes?

Kalau iya, buka businya jangan saat mesin mobil bekas kalian panas ya.

Diko Oktaviano, Technical Support PT NGK Busi Indonesia menjelaskan bahwa ganti busi mobil bekas jangan saat mesin masih sangat panas.

"Tingkat pemuaian pada sekitar ruang bakar termasuk busi itu sangat tinggi," buka Diko.

"Pemuaian akibat panas ini bisa membuat drat busi jadi selek jika kita paksa membuka busi," bebernya.

Efeknya drat pada busi dan kepala silinder bisa bisa rusak.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi ganti busi mobil

Jika drat busi yang selek kita mudah saja mengganti dengan busi baru.

Akan tetapi, jika drat pada kepala silinder yang rusak kita harus melakukan pembongkaran.

Baca Juga: Gak Perlu di Ampelas, Bersihin Busi Mobil Bekas Cukup Dibeginikan Saja

Hal ini jelas membuat pengerjaan menjadi lama hanya karena kita memaksa membuka busi saat mesin masih sangat panas.

Mencegah hal tersebut, ada baiknya kita menahan diri beberapa saat.

"Biarkan suhu mesin berangsur turun baru kita bisa membuka busi," terang Diko.

Kondisi ini membuat drat busi menjadi lebih aman ketimbang kita membuka dalam suhu yang sangat panas.

Jadi itulah dampak jika kita membuka busi dalan keadaan sangat panas.

Baca Juga: Kenapa Busi Beda Spesifikasi Bikin Mesin Mobil Bekas Rewel, Ini Jawabannya

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223626001/jangan-ganti-busi-saat-mesin-mobil-masih-sangat-panas-ini-alasannya?page=2