Otomotifnet.com - Penggunaan lampu LED sedang menjadi tren dan makin ramai diaplikasikan di mobil.
Keuntungan menggunakan lampu jenis LED adalah pencahayaan lebih terang dengan konsumsi daya listrik yang minim.
Berbagai macam merek dan jenis lampu LED banyak disuguhkan di pasaran yang bisa dipilih oleh konsumen.
Salah satu brand yang menjual lampu LED ini adalah RTD by Rayton, memulai kiprahnya di Indonesia lewat jualan lampu LED untuk motor sekitar 5 tahun silam.
Dan di awal tahun 2023, RTD by Rayton terjun di pasar lampu LED mobil dan langsung pamer teknologi dengan ikut gelaran GIIAS 2023.
“Kami percaya diri untuk produk lampu LED motor, kita sudah dapat dikatakan salah satu pemimpin di pasar, makanya kami masuk juga untuk menjual produk mobil," ujar Tommy, National Sales Manager Rayton Indonesia, saat bertemu Tim Otomotifnet di GIIAS 2023 (15/08).
Untuk terjun di pasar lampu LED mobil, RTD By Rayton menyuguhkan 4 segmen sesuai dengan kebutuhan konsumen, tipe ekonomis-standard, tipe super (menengah), tipe premium dan yang tertinggi ultra premium.
"Dengan segmentasi ini, kami berharap konsumen bisa memilih lampu LED sesuai dengan kantong, fungsi dan kebutuhannya. Semua tipe ini memiliki spesifikasi OEM Quality," promosi Tommy.