Ini Dampaknya Memanaskan Mesin Mobil Terlalu Lama, Harap Perhatikan

Dok Grid - Rabu, 31 Juli 2024 | 11:47 WIB

ILUSTRASI. Ini dampaknya memanaskan mesin mobil terlalu lama (Dok Grid - )

Otomotifnet.com - Inilah dampak memanaskan mesin mobil bekas terlalu lama.

Memanaskan mesin mobil bekas dibutuhkan sebagai proses pelumasan komponen juga mencapai temperatur ideal mesin bisa bekerja.

Nah, banyak yang penasaran nih dampaknya jika memanaskan mesin mobil terlalu lama.

Jika terlalu lama memanaskan mesin, menurut Oki Sulistio, Workshop Head bengkel resmi Tunas Daihatsu Matraman, Jakarta Timur tidak ada dampak buruk yang berarti.

"Mobil mesin modern saat ini sebenarnya cukup dipanaskan selama 3 menit maksimal," ujar Oki.

freepik.com
ILUSTRASI Indikator Bahan Bakar yang Mulai Kosong

Baca Juga: Wajib Tahu, Beginilah Dampak Mengerikan Mesin Mobil Jarang Dipanaskan

"Selebihnya kalau terlalu lama tidak ada masalah," terusnya.

Sekalipun terlalu lama membiarkan mesin mobil menyala saat dipanaskan dampaknya hanya pada bahan bakar yang terbuang percuma.

Karena pengabutan terus bekerja dalam putaran mesin idle selama menyala.