Otomotifnet.com - Jangan sampai kejadian di jalan, baterai remote keyless habis bikin repot.
Karena remote yang baterainya habis jadi tidak terdeteksi oleh motor.
Hal ini membuat mesin tidak bisa dihidupkan.
Oleh karena itu, kalian bisa kenali tanda-tanda baterai remote keyless motor jika mau habis.
Serupa dengan remote keyless mobil, baterai remote keyless motor kalau mau habis jadi sulit terbaca.
"Jika baterai remote keyless mau habis biasanya remote jadi kurang sensitif atau tidak mudah terbaca," ucap Suyanto, Pemilik Tian Kunci, bengkel spesialis duplikat kunci dikutip dari GridOto.com (21/10).
Jika kondisi baterai masih normal, umumnya remote keyless motor bisa dibaca oleh motor dalam jarak 1 hingga 2 meter.
"Tapi kalau baterai remote keyless mulai lemah, dari jarak dekat pun kunci kontak enggak langsung merespon," jelas pria yang dipanggil Ian ini.
"Sehingga kalau remote keyless kalian sudah mulai susah terbaca ke motor, itu bisa jadi tanda baterainya mulai lemah," tambahnya.
Agar enggak repot di jalan karena baterai remote keyless habis, Ian sarankan untuk selalu bawa baterai remote keyless cadangan.