Karena Hal Inilah Air Radiator Mobil Diesel Bisa Masuk Ke Ruang Bakar

ARSN - Sabtu, 7 Oktober 2023 | 23:00 WIB

Liner silinder mesin mobil bisa rusak karena air radiator masuk (ARSN - )

Otomotifnet.com - Air radiator mobil diesel atau bensin kalian nyelonong atau masih ke ruang bakar mesin?

Bisa jadi gara-gara karena hal ini gaes air radiator mobil bisa masuk ruang bakar.

Bisanya sering terjadi pada mobil yang sudah berumur dan memiliki jam terbang tinggi.

Air radiator masuk ke ruang bakar bisa karena paking atau gasket kepala silinder yang mulai rusak.

Umumnya, gasket atau paking kepala silinder ini terbuat dari plat besi tipis.

Gasket ini bisa rusak karena umur pakai, jadi lama kelamaan gasket ini akan rusak.

Gasket kepala silinder Toyota Fortuner diesel yang rusak

"Gasket kepala silinder yang rusak akan menyebabkan air radiator masuk ke ruang bakar dan membuat mesin jadi rusak," buka Agus Woles, Kepala Mekanik bengkel X-Boost Station di Teluk Pucung, Bekasi.

Dikutip dari GridOto.com, jika air radiator yang masuk ke ruang bakar banyak bisa menyebabkan water hammer sehingga piston bisa bolong.

Kalau yang masuk ke ruang bakar sedikit, biasanya kerusakan yang terjadi adalah karat di dinding liner silinder.

Dinding liner blok silinder yang rusak bikin mobil bisa ngebul.

"Kalau sudah ngebul mau enggak mau ya wajib diperbaiki dan ganti piston baru," sebut Apre dari bengkel AP Speed x RR Racing, di Bekasi.

"Gasket kepala silinder yang rusak sudah pasti diganti baru," bebernya lagi.

Pastikan menggunakan komponen asli agar daya tahannya baik.

Itulah penyebab air radiator bisa masuk ke ruang bakar pada mesin mobil.

Baca Juga: Inilah Alasannya Kenapa Mesin Mobil Bisa Loyo Saat Cuaca Lagi Panas-panasnya