"Pria yang ternyata H tersebut hanya sendirian dalam mobil, saat dipanggil tidak merespon," ujar Tjatur.
Heri pun lantas melapor ke Polsek Temon. Tjatur bersama jajarannya dan tim medis lalu datang untuk melakukan pemeriksaan, sekaligus mengamankan lokasi kejadian.
Menurut Tjatur, hasil pemeriksaan menyatakan jika H sudah meninggal dunia dalam mobil tersebut. Berdasarkan hasil penelusuran, H diketahui berprofesi sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).
"Jasadnya lalu dibawa ke RSUD Wates untuk pemeriksaan lebih lanjut," katanya.
Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu Triatmi Noviartuti mengatakan H diduga meninggal dunia karena sakit. Hasil pemeriksaan juga tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuhnya.
Dugaan meninggal dunia karena sakit diperkuat dengan adanya selembar berkas bukti berobat dari rumah sakit. Selain itu terdapat beberapa butir pil obat yang ditemukan dalam mobilnya.
"Bersama korban juga ditemukan 2 bendel uang tunai masing-masing senilai Rp 10 ribu dan Rp 2 ribu, ponsel, serta dompet," ujar Novi.
Baca Juga: Roda Depan Honda HR-V Dikerubuti Gulkarmat, Disuruh Ngurusin Kaitan Sama Stres dan Galak