Pengamen Lampu Merah di Medan Bikin Trauma, Ban Depan Toyota HiAce Ditusuk Benda Kecil Panjang

Irsyaad W - Selasa, 10 Oktober 2023 | 10:30 WIB

Pengamen di lampu merah kota Medan, Sumatera Utara menusuk ban depan Toyota HiAce menggunakan benda mirip obeng (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Sebuah video viral menampilkan aksi jahat pengamen di lampu merah.

Kelakuannya bikin trauma sopir, karena tusuk ban depan Toyota HiAce yang tengah berhenti.

Video ini seperti diunggah akun Instagram @medanku, (7/10/23) lalu.

Disebutkan, lokasinya di persimpangan lampu merah Jl Gatot Subroto, kota Medan, Sumatera Utara.

Katanya, pengamen tadi kalau tidak ada yang kasih uang, maka mobil akan dibaret atau bannya dibuat bocor.

"Belum jelas mobil memang ada pecah atau rusak. Tapi ini meresahkan masyarakat. Apa pernah mengalami hal yang sama?," tulis caption dikutip dari Kompas.com, (7/10/23).

Menanggapi video tersebut, Marcell Kurniawan, Training Director The Real Driving Centre mengatakan, saat di jalan memang ada potensi mengalami tindak kejahatan.

Tak terkecuali dari pengamen.

"Yang bisa kita lakukan adalah melaporkan kejadian tersebut kepada pihak yang berwajib," kata Sony dilansir dari Kompas.com, (7/10/23).

Marcell menyarankan, jangan coba-coba buat melawan sendiri. Kalau main hakim sendiri, yang ada adalah malah rugi, karena berurusan dengan orang yang tidak penting.