Otomotifnet.com - Gaes, ternyata mendongkrak mobil bekas kesayangan gak boleh ngasal lho.
Yap, melakukan dongkrak pada mobil itu enggak bisa sembarangan.
Dilansir dari GridOto.com, jika tidak memperhatikan beberapa hal mobil bisa bikin jatuh, bagian mobil bisa rusak bahkan bikin kita cedera.
Cara mendongkrak mobil itu harus dengan betul dipahami oleh pemilik mobil.
Biasanya di buku pedoman kepemilikan dijelaskan posisi dongkrak yang benar.
"Saat mendongkrak, pertama pastikan bidang tanah sebagai tumpuan dongkrak itu keras dan rata, jangan sampai di tanah yang lembek," bebernya Hendrata, Kepala Bengkel Isuzu Asco Bekasi Timur.
Posisi mendongkrak mobil harus sesuai dengan yang sudah ada di buku pedoman.
Tumpuan mendongkrak ada di tulang atau rangka samping atau di area suspensi.
Perhatikan posisi mendongkrak, jangan sampai meleset karena sangat berbahaya.