EQS Edition One juga menggunakan pelek AMG multi-spoke light-alloy berukuran 21 inci.
Jika diperhatikan seksama, ada detail-detail di sekeliling bodi EQS Edition One yang membuatnya tampil berbeda, seperti badge Edition One di pilar A dan logo Edition One di door sill panel.
Masuk ke interior, akan disapa lapisan kulit Nappa leather dengan palet warna neva grey/reflex blue ditambah dengan MBUX Hyperscreen dengan layar OLED berukuran 12,3 inci yang memberi nuansa futuristik.
Pindah ke tenaga penggerak, EQS Edition One menggunakan baterai lithium-ion high-voltage dengan kapasitas 107,8 kWh dan torsi 565 Nm.
Baterai ini diklaim dalam satu kali pengisian penuh dapat menempuh jarak 770 kilometer.
Selain itu, EQS Editon One dapat mencapai kecepatan 100 km/jam dalam hitungan 6,2 detik, dengan kecepatan maksimum 210 km/jam.
Seperti dikatakan di awal, pasar Indonesia cuma dijatah 12 unit EQS Edition One saja.
"Kami menghadirkan EQS Edition One sebagai pilihan paling istimewa dan eksklusif bagi para pelanggan yang ingin memiliki kendaraan all-electric Mercedes-Benz," sambung Roelof Lamberts.
"Hanya 12 orang di Indonesia yang bisa memiliki kendaraan edisi khusus ini dan kami sudah tidak sabar melihat mereka merasakan kendaraan all-electric paling mewah persembahan Mercedes-Benz," tukasnya.
Baca Juga: Mobil Listrik Mercedes-EQ Varian Ini Paling Banyak Dipesan, Serah Terima Maret 2023