Banyak yang Bingung, Ini Cara Cek Tarif Jalan Tol Pakai Google Maps Atau Waze

Ferdian - Senin, 27 November 2023 | 19:30 WIB

Begini cara cek tarif jalan tol pakai aplikasi Google Maps dan Waze (Ferdian - )

5. Temukan kolom "Tarif tol" di bagian bawah, dan aktifkan pilihan "Lihat tarif kartu tol"

6. Setelah itu, kembali ke halaman utama Google Maps

7. Kemudian, ketuk layar "Telusuri di Sini" pada bagian atas tampilan Google Maps

8. Masukkan titik lokasi tujuan

9. Pastikan pilih menggunakan moda kendaraan mobil pribadi (ikon mobil)

10. Ketuk tombol "Rute" yang berwarna biru jika mengguna rute awal "Lokasi Anda" saat ini

11. Secara otomatis estimasi tarif tol (tarif tol Google Maps) akan muncul pada rute perjalanan yang melalui jalan tol (warna biru)

Cara cek tarif tol menggunakan Waze

1. Unduh aplikasi Waze di perangkat berbasis Android, iOS, Windows Mobile

2. Buka aplikasi Waze, izinkan atau aktifkan akses lokasi

3. Klik opsi “Waze saya”, lalu akses menu “Pengaturan”

4. Klik opsi “Navigasi”, pastikan menonaktifkan opsi “Hindari jalan berbayar”

5. Setelah itu, keluar dari menu “Pengaturan” dan atur rute perjalanan

6. Nantinya Waze secara otomatis menampilkan estimasi tarif tol pada rute perjalanan yang diatur

Baca Juga: Petaka Ngintip Google Maps, Honda Brio Dikail Truk Towing Dari Selokan Berair Hijau