Otomotifnet.com - Air radiator di mobil bekas kalian luber saat digas tinggi gaes?
Bisa jadi karena hal ini nih penyebab air radiator mobil luber saat digas.
Musuh mobil bekas tahun tua gak hanya air radiatornya yang sering berkurang saja.
Ada yang air radiatornya justru luber dari tabung reservoirnya saat ngebut atau putaran mesin tinggi.
Seperti dialami Indra Gunawan dari Pamulang, Tangsel, pada Toyota Soluna bertransmisi otomatis miliknya.
Saat jalan menanjak, tabung resevoir mobil Toyota Solunanya luber.
Tapi kalau jalannya datar atau lurus, tidak apa-apa.
Nah, kalau ini sih jelas ada masalah pada sistem pendinginnya.
Sebab, tidak pengaruh mau dalam kondisi nanjak maupun jalan datar, kalau sampai luber begitu kemungkinan besar radiatornya mampet.
Saat mobil menanjak biasanya butuh putaran mesin yang tinggi agar mobil bisa mendaki dengan baik.
Mungkin saja saat itu suhu mesin jadi overheat akibat ada masalah pada sistem pendingin.
Yakni sirkulasi cairan pendinginnya tidak lancar, sehingga menyebabkan suhu cairan pendingin jadi ikut tinggi dan menciptakan tekanan berlebih.
Tekanan cairan pendingin yang berlebih ini karena tidak dapat dialirkan dengan baik ke radiator buat didinginkan.
Akhirnya dibuang keluar melalui tabung reservoir.
Karena dibuangnya terlalu banyak, makanya jadi luber deh.
Jika mendapati masalah seperti ini, coba lakukan flushing dan kuras cairan pendinginnya.
Jika kendala air radiator luber masih saja terjadi sebaiknya servis radiatornya.
Itulah penyebab air radiator mobil bisa luber saat digas tinggi dilansir dari Otoseken.id.
Baca Juga: Evaporator AC Mobil Bekas Kalian Kotor? Waspada Bisa Jadi Begini