Otomotifnet.com - Pemilik mobil bekas wajib tahu nih, cara mudah menghilangkan jamur kaca.
Yap, Kaca mobil jadi salah satu bagian yang penting dalam perawatan.
Apalagi untuk yang ingin jual beli mobil bekas, kaca mobil harus terlihat mulus.
Kaca mobil bagian depan sangat mempengaruhi kemampuan memandang (visibiltias) kita ke arah luar.
Kaca yang banyak terdapat waterspot atau jamur, terutama kaca depan, dapat menghalangi pengelihatan saat hujan.
Bila terkena air hujan, bakal bikin kaca terlihat buram, meski sudah diseka oleh wiper.
Untuk itu sebaiknya sesegera mungkin untuk membersihkan kaca dari jamur.
Caranya gunakanlah glass scrub untuk menghilangkan jamur kaca.
Jangan gunakan obat jamur merah atau asam, karena dapat merusak lapisan kaca.