Daftar Harga Mitsubishi Xpander Gen 1 Seken, Cocok Buat Mudik Keluarga

Ferdian - Selasa, 19 Maret 2024 | 20:00 WIB

Mitsubishi Xpander generasi pertama (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Buat yang lagi cari Mitsubishi Xpander gen1 bekas buat mudik, intip daftar harganya.

Sejak meluncur pada 2017 lalu, Mitsubishi Xpander diperkenalkan dalam tipe GLS, Exceed, Sport, dan Ultimate.

Tapi tidak semua tipe tersedia dalam varian manual transmission (M/T), varian M/T ini hanya tersedia pada GLS dan Exceed.

Khusus tipe Exceed tersedia varian M/T dan A/T (automatic transmission), sedang untuk tipe Sport dan Ultimate hanya tersedia varian A/T.

Semua tipe dan varian Mitsubishi Xpander ini tersedia dengan bekal mesin 4A91 berkapasitas 1.500 cc MIVEC 16 valve DOHC.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Ilustrasi Mitusbishi Xpander Bekas

Di atas kertas, mesin in-line 4 silinder ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 103 dk/6.000 rpm, sedangkan torsinya di angka Rp 141 Nm/4.000 rpm.

Ngomongin konsumsi BBM, Mitsubishi Xpander tergolong irit berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan tim review GridOto.

Data yang diperoleh yakni untuk varian CVT (A/T) angka konsumsi 14,7 km/liter untuk rute dalam kota dan 17,9 km/liter untuk rute Tol.

Untuk Mitsubishi Xpander lansiran 2018 dan 2019 harga bekasnya sudah cukup murah.