Banyak Yang Belum Paham, Ini Maksud DOT 3, DOT 4 atau DOT 5 Pada Minyak Rem

Irsyaad W - Rabu, 1 Mei 2024 | 15:00 WIB

Ilustrasi minyak rem (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Tiap minyak rem memiliki spesifikasi dengan acuan bertuliskan DOT diikuti angka.

Biasanya tertulis DOT 3, DOT atau DOT 5. Lantas apa maksudnya?

Mengenai ini masih banyak yang belum paham hingga tak jarang asal beli ketika menguras minyak rem.

DOT sendiri merupakan singkatan dari 'Department Of Transportation'.

Yakni lembaga di Amerika Serikat yang bertugas menilai standar sebuah produk minyak rem.

Soal kode angka (3, 4 dan 5) dijelaskan Oki Sulistio, Workshop Head Tunas Daihatsu, Matraman Jakarta Timur.

"Kode angka pada DOT cairan rem menunjukkan titik didihnya," kata Oki Sulistio, Workshop Head Tunas Daihatsu, Matraman Jakarta Timur beberapa waktu lalu.

Pada kondisi baru atau dry boiling, standar DOT 3 minimal memiliki titik didih 205 derajat celcius.

DOT 4 titik didih ada di angka 230 derat celcius.

Lalu DOT 5 titik didih si minyak rem mencapai 260 derajat celcius.