Menurut keterangan salah satu petugas keamanan bernama Junaedi, kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.
"Tadi kejadiannya sebelum adzan ashar, sekitar pukul 14.30 WIB kayaknya," kata Junaedi saat dikutip dari Kompas.com (3/5/2024).
Junaedi tidak begitu melihat saat tabrakan terjadi. Hanya terdengar jelas suara mobil ngebut dari arah Fakultas Teknik.
"Kalau pas tabrakan saya enggak gitu lihat, tapi terdengar jelas suara mobil ngebut lewat. Eh, setelah itu dengar suara tabrakan," ungkap Junaedi.
Sisi kanan mobil menabrak keras sisi kiri bus yang sedang putar balik.
"Di putaran itu memang sudah jadi tempat bus mutar jalan setelah bawa penumpang sampai halte terakhir," tutur Junaedi.
Kasus ini diselesaikan melalui mediasi di internal kampus UI.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Dash Cam Owners Indonesia (@dashcam_owners_indonesia)
Baca Juga: Gempar Honda HR-V, PCX Sampai Kerbau Jadi Seserahan Nikah, Lagi-lagi di Kota Ini