Kecurigaan kami airnya masuk melalui lubang-lubang yang ada di pintu.
Perlu Anda ketahui, bahwa pada pintu bagasi HR-V terdapat beberapa lubang untuk dudukan klip pengancing panel-panel yang ada di bagian pintu.
Mulai dari garnish pintu, lubang dudukan lampu belakang berikut jalur kabelnya, lubang panel dudukan lampu plat nomor, emblem, dan sebagainya.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF Mobil Bekas Honda HR-V Ada Bunyi Di Bawah Setir
Nah, mungkin saja ada celah pada panel-panel pintu tadi lantaran pemasangannya kurang rapat.
Sehingga ketika pintu belakang tersiram air, baik saat hujan maupun ketika mobil dicuci steam, airnya masuk lewat celah tersebut hingga merembes lewat lubang dudukan panel, dan akhirnya masuk ke dalam rongga pintu.
Saran kami coba lakukan pemerisaan secara teliti pada bagian panel-panel yang ada di pintu bagasi mobil Anda.
Termasuk kemungkinan adanya bagian yang bocor akibat karat.
Karena bisa juga air masuk ke dalam rongga pintu lantaran ada kebocoran.
Bagi Anda yang juga punya pertanyaan seputar masalah mobil, silahkan kirim pertanyaan ke email konsultasi.r4@gmail.com. Maka akan dijawab di rubrik Konsultasi OTOMOTIF.