Nggak Kaleng-Kaleng, Ini Metode Penjurian OTOMOTIF Award 2024

Ferdian - Selasa, 21 Mei 2024 | 17:30 WIB

OTOMOTIF Award 2024 kembali digelar untuk ke 17 kali, mengusung tema Innovation in Motion (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Tabloid OTOMOTIF (GridNetwork, KG Media) kembali menggelar acara tahunan OTOMOTIF Award secara offline di Gold Dargon, Senayan Park, Jakarta Pusat (21/5/2024).

OTOMOTIF Award 2024 ini akan menganugerahkan 23 kategori penghargaan mobil dan 20 kategori penghargaan motor.

Termasuk di dalamnya 4 penghargaan yang paling bergengsi dan prestisius, yakni Rookie of The Year untuk mobil dan motor serta Car of The Year dan Bike of The
Year.

Penjurian dilakukan oleh test driver dan test rider redaksi Tabloid OTOMOTIF yang kompeten dan independen.

Pada tahun ini, total ada sebanyak 87 mobil dan 95 motor yang masuk menjadi nominasi OTOMOTIF Award 2024.

Periode penjurian dilakukan selama 1 tahun, mulai awal April 2023 sampai dengan akhir April 2024.

Penjurian dilakukan kepada mobil dan motor yang dikeluarkan resmi oleh APM ataupun distributor resmi di Indonesia.

Metode penilaian ditentukan dari 7 faktor, yakni : Desain, Fitur & Teknologi, Performa, Konsumsi Bahan Bakar atau Konsumsi Listrik (Electric Vehicle), Handling dan Kenyamanan (Mobil) atau Riding Position (Motor), Harga serta faktor Kebaruan dari sebuah kendaraan.

“Selamat kepada para pemenang OTOMOTIF Award 2024, semoga penghargaan ini dapat memberikan dukungan terhadap industri otomotif untuk menghasilkan produk mobil maupun motor yang bisa diterima oleh pasar dan juga menawarkan teknologi terbaru yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Panji Maulana, selaku Editor in Chief Tabloid OTOMOTIF.

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF Pintu Bagasi HR-V E CVT Keluar Air, Padahal Sudah Ganti Karet Pintu