Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Award 2024 Digelar Ke-17 Kali, Ada Apa Saja Yang Baru?

Harryt MR - Selasa, 21 Mei 2024 | 12:30 WIB
OTOMOTIF Award 2024 kembali digelar untuk ke 17 kali, mengusung tema Innovation in Motion
Dok. OTOMOTIF
OTOMOTIF Award 2024 kembali digelar untuk ke 17 kali, mengusung tema Innovation in Motion


Otomotifnet.com
- Tabloid OTOMOTIF kembali menggelar OTOMOTIF Award 2024, yang merupakan ajang penghargaan tahunan untuk mobil dan motor terbaik di Indonesia.

OTOMOTIF Award memasuki tahun ke-17 dimana tahun ini mengusung tema “Innovations in Motion”. Mengingat usianya yang ke-17, OTOMOTIF Award 2024 menjadi penghargaan bergengsi dengan validasi yang kompeten.

“Semangat inovasi, ketekunan dan kolaborasi akan terus menjadi pendorong utama dalam mempercepat gerakan menuju mobilitas yang lebih baik, lebih cerdas, dan lebih berkelanjutan bagi kita semua,” jelas Panji Maulana, Editor in Chief Tabloid OTOMOTIF.

Ia melanjutkan, melalui tema “Innovations in Motion”. OTOMOTIF Award 2024 menjadi momentum untuk merayakan pencapaian masa lalu, menginspirasi perubahan di masa kini, dan menatap masa depan yang penuh harapan dalam industri otomotif.

Pengujian dan penjurian dilakukan oleh tim Redaksi Tabloid OTOMOTIF selama periode 1 tahun, yakni terhitung mulai April 2023 sampai April 2024.

Secara total OTOMOTIF Award 2024 menganugerahkan 43 penghargaan. Terbagi untuk mobil ada 23 kategori, dan motor 20 kategori.

Penganugerahan OTOMOTIF Award digelar secara offline di Gold Dragon, Senayan Park, Jakarta Pusat (21/5/2024). Turut dihadiri petinggi dan perwakilan dari berbagai pabrikan mobil dan motor, serta industri pendukung otomotif.

Baca Juga: Gaikindo Sentil Pemerintah, Mau Loncat Euro 5, Bereskan Dulu Soal Ini

Menariknya, tahun ini dibuka kategori baru untuk mobil Hybrid dan EV (Electric Vehicle), dengan sub kategori jenis dan model baru menyesuaikan perkembangan kendaraan listrik saat ini. 

Begitupun di kategori motor. Ada kelas baru untuk kategori skutik (skuter matik) yang dibagi menjadi dua, yaitu Low dan High Electric Skutik.

Tentu kategori baru tersebut dilatarbelakangi oleh dinamisnya industri otomotif, yang setidaknya di 2 tahun ke belakang tren kendaraan elektrifikasi semakin diminati masyarakat.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa