Kasih Tahu ke Temen, Ada Ban Harian tapi Bisa Buat Balap, Murah Pula

Antonius Yuliyanto - Rabu, 31 Juli 2024 | 12:15 WIB

Ban IRC Speed Winner MBR 110 TL yang dipasang di Ninja ZX-25RR dalam acara Kawasaki Mandalika Experience (Antonius Yuliyanto - )

Yang terbaru, diandalkan di acara Kawasaki Mandalika Experience (29/7/2024), yang diadakan oleh PT Kawasaki Motor Indonesia.

Sederet Ninja ZX-25R maupun ZX-25RR yang digunakan oleh peserta, sudah dipasangi ban IRC MBR 110 TL ukuran 110/70-17 dan 150/60-17.

Aiki Iyoshi, pembalap dari tim Motul Sniper Manual Tech yang turut serta jadi bintang tamu, kasih jempol untuk ban ini.

“Bagus!” ujarnya setelah menggeber ZX-25RR yang bannya juga sudah diganti lebih dari 10 putaran.

Baca Juga: Pemilik Aerox Doyan Cornering Bahagia, IRC Hadirkan Ban Soft Compound, Harga Terbilang Murah

Aant/otomotifnet.com
Aiki Iyoshi (ketiga dari kiri), turut serta dalam acara Kawasaki Mandalika Experience

Nah seberapa murah sih harganya? Untuk yang ban diameter 17 inci, paling murah ukuran 90/80-17, hanya Rp 440 ribu.

Berikutnya ada ukuran 110/70-17, Rp 535 ribu. Selanjutnya ukuran 120/70-17 Rp 655 ribu.

Lebih lebar lagi ada ukuran 140/70-17, yang dibanderol Rp 790 ribu.

Nah paling lebar ukuran 150/60-17, yang dibanderol enggak sampai sejuta, yaitu Rp 910 ribu.

“Itu pricelist harga eceran tertinggi,” lanjut Pak Dodi, demikian beliau biasa disapa.

Jadi masih bisa lebih murah tergantung besaran diskon dari toko.

Jadi kalau misal belanja sepasang ban MBR 110 untuk ZX-25R, total harganya hanya Rp 1,445 juta. Masih murah banget kan!

Pantesan laris! “Sekarang laris banget, karena bisa buat harian,” tutupnya.

Aant/otomotifnet.com
Ban depan IRC Speed Winner MBR 110 TL yang terpasang di Ninja ZX-25RR

Baca Juga: Tim Nakoela dan Arjuna Dari UI Gandeng Ban IRC Ikuti Ajang Shell Eco-marathon