Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ferrari Ogah Bikin SUV? Nih Bikin Sendiri Versi Offroad!

Selasa, 20 Oktober 2015 | 16:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Jangan selalu membayangkan Jeep Wrangler untuk menghadapi medan offroad. Bahkan, mobil yang punya sensasi sport lebih kental semisal Ferrari bakal menjanjikan pengemudian yang lebih seru di medan offorad. 

Masalahnya, Ferrari tak akan mau bikin mobil selain sedan sport, apalagi SUV. Tak perduli Bentley sudah bikin SUV atau Rolls Royce pun begitu, Ferrari tetap setia dengan filosofinya, menawarkan mobil bergenre sport dengan performa tanpa ampun.

Tentu, ini hanya rendering, tapi dengan beberapa perlindungan ekstra di sisi tubuh, sepertinya Kuda Jingkrak kesayangan bahkan tidak akan rusak selama meluncur di medan kasar khas offroad.

Tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk Bentley Bentayga dan sama sekali mengorbankan pengalaman mengemudi sporty. Anda dapat berinvestasi sedikit uang kecil dengan menjadikan Ferrari sebagai mobil offroad. 

Disebut Ferrari X-FF, aura eksotis untuk berfoto sudah pasti hilang, karena mobil menjadi lebih gahar. Ini akan menjadi Ferrari bagi mereka yang senang mendengar suara kerikil terlempar. 

Ferrari X-FF ini juga sudah direkayasa secara menyeluruh agar membuatnya enak diajak ngebut di medan offroad. Ya, keunggulan yang ditawarkan adalah offroad dengan kecepatan tinggi mengandalkan mesin monster khas Ferrari. Jadi, ubahannya lebih dari sekedar konfigurasi ulang geometri suspensi saja.

Namun pertanyaannya, adakah yang membeli Ferrari offroad seperti ini? (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa