Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

First Impression All New Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x4 A/T, Ngebut Enggak Berasa Ngebut

Otomotifnet - Sabtu, 19 Maret 2016 | 10:05 WIB
No caption
No credit
No caption

Biasanya suka penasaran kalau disopiri orang lain, tapi kalau yang nyetir juara reli Dakar yang membawa Pajero Sport versi Dakar, gimana rasanya ya?

Jakarta - Setelah sesi sebelumnya di kawasan Ancol, Jakut para jurnalis diberikan kesempatan untuk menjajal All New Mitsubishi Pajero Sport  Dakar 4x4 A/T di area berpasir. Undangan media test drive di daerah Kuningan, Jakpus (25/2) lalu benarbenar berbeda. Sayang memang, berhubung treknya dirasa ekstrem, alhasil media yang datang pun cukup jadi navigator alias duduk di kursi penumpang. Padahal OTOMOTIF sudah gatal ingin menjajal langsung. Tapi tenang, tunggu sesi test drive-nya ya…

Ujiannya All New Pajero Sport sudah terlihat sejak pagi. Hujan yang turun terus menerus, bikin OTOMOTIF sempat bertanya dalam hati. Akan seperti apa rute yang ditempuh. Benar saja, yang pasti area parkir sudah tak bisa digunakan kendaraan 4x2, mengingat tanah yang tersiram hujan sejak malam hari terlalu gembur dan licin kalau tidak menggunakan penggerak 4 roda.

Namun di sinilah ujian All New Pajero Sport sesungguhnya. Performa mesin 4N15 berkapasitas 2.442 cc dengan tenaga 181 dk, sudah sedikit tergambar waktu first drive di Ancol. Kini cukup disupiri Hiroshi Masuoka, pereli legendaris juara reli Dakar tahun 2002 dan 2003 yang memaksimalkan performanya. Transmisi 8 percepatan dengan Super Select 4WD II sudah diposisikan di 4L. Alhasil seluruh roda akan berputar menuruti kemauan mesin. Oh iya, kalau roda standar Dakar 4x4 pakai ukuran 265/65R18, kini sudah berganti ban jenis M/T. Satu-satunya modifikasi untuk mengatasi trek tanah berlumpur ini.

Tak perlu kerja keras, gerakan tangan Masuoka tak terlalu cepat walau melintas trek off-road buatan sepanjang 1,2 km ini punya 12 tikungan relatif cepat. “Power-nya enak ya, sudah dapat tenaga terus,” ujar pereli yang telah ikut 21 seri Dakar ini sambil tersenyum. Tak hanya tenaga mesin, karakter paling terasa saat melintas adalah suspensinya.

Memang, di beberapa trek yang berlubang parah akibat tergerus air, terasa guncangan di kabin. Namun kalau mengingat karakter Pajero Sport sebelumnya, versi terbaru ini jelas jauh lebih nyaman. Bikin ngebut di trek tanah ini enggak berasa ngebut, hehehe… Mudahnya Masuoka meng-handle All New Pajero Sport  Dakar 4x4 A/T yang sudah ditambah 3 jurnalis, juga berkat transmisi 8 percepatan barunya.

Karena rasio antar-gigi lebih rapat, jadi tak perlu repot-repot lagi mengail tenaga mesin hingga putaran mesin meraung tinggi, tapi cukup di tahan di gigi 2 dan 3 untuk menjaga torsi maksimum sebesar 430 Nm tersalur ke roda belakang dan depan supaya bisa beraksi sliding dan bikin water splash di beberapa titik trek. Jadi enggak sabar mau test drive kan…• (otomotifnet.com)

 

 

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa