Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fernando Alonso Sebut Sirkuit Baku, Azerbaijan Seperti Kanada

Kamis, 16 Juni 2016 | 16:48 WIB
No caption
No credit
No caption

Baku – Setelah GP Kanada akhir pekan lalu, kini pembalap F1 akan menghadapi GP Eropa di sirkuit Baku, Azerbaijan yang baru pertama kali dipakai. Pembalap McLaren Fernando Alonso menyebut mirip di Kanada.

Juara dunia dua kali Fernando Alonso percaya sirkuit jalan raya Baku yang menjadi tuan rumah GP Eropa, akan memberi pertarungan dramatis.

Balapan perdana di Azerbaijan akhir pekan ini, berlangsung di sekitar jalan-jalan di ibu kota Baku. Desain sirkuit sepanjang 6 kilomenetr ini diarsiteki oleh Hermann Tilke, desainer sirkuit kondang asal Jerman.

Dinding sirkuit yang mepet dengan lintasan, jadi tantangan bagi para pembalap untuk tetap melaju dengan cepat

Sirkuit ini diharapkan memiliki kecepatan tertinggi dari sirkuit jalanan lainnya yang ada di kalender balap F1.

Memiliki trek yang sempit dan berkelok-kelok, termasuk kompleks sangat sempit dari tikungan 8 dan 12. Pembalap tim McLaren, Fernando Alonso - yang sebelumnya telah mengunjungi trek ini sebagai duta - mengharapkan akhir pekan yang menarik.

"Saya siap mencoba trek ini untuk pertama kalinya pada hari Jumat," kata Alonso. "Dalam peran saya sebagai duta Baku, saya cukup beruntung untuk telah melihat rencana detail sirkuit baru dan lokasi ini dalam beberapa bulan terakhir,” lanjutnya.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa