Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waduh! Kesundul Kijang Tua, 7 Moge Tumbang Berjamaah di Senayan

Senin, 20 Maret 2017 | 08:26 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Sebuah insiden yang melibatkan pemilik motor gede (moge) kembali terjadi. Tapi tenang dulu. Ini bukan tentang kisah arogan dan kebut-kebutan di jalanan. Tapi tentang 7 Moge yang 'tumbang' berjamaah kesundul Toyota Kijang tua di Kawasan Senayan, Minggu (19/3). Seperti apa sih kronologisnya?

"Mulanya kita lagi parkir di Panahan. Ceritanya ngaso setelah pulang dari kegiatan Sunmori Bogor. Nah, pas kita lagi santai tau-tau itu mobil (Kijang) mundur. Pertama nabrak Kawasaki ZX10R. Terus motor lain berjatuhan kayak domino," ujar Tomi, salah satu saksi insiden tersebut, ketika dihubungi OTOMOTIFNET.COM, Minggu sore (19/3).

Mobil Kijang tersebut mendadak berjalan mundur, kemudian menabrak tanpa henti jajaran moge yang sedang terparkir. "Kawasaki ZX10R patah spion dan fairing kanan, Suzuki Inazuma patah fairing kiri dan tuas rem depan ketiban ZX. Kalau Triumph Daytona patah fairing kanan, tangki penyok, terus Honda CBR600RR patah spion kanan sam besot-besot," lanjut Tomi yang ternyata sang pemilik Suzuki Inazuma.

Sang pengemudi Kijang tua sendiri berdalih jika dirinya belum terlalu mahir menyetir dan saat itu dalam kondisi sedang mengantuk, tanpa mengetahui situasi belakang mobil yang ternyata banyak moge parkir. Akhirnya, moge-moge yang harga spare part dan aksesorinya jutaan itu pun jatuh secara bergiliran dengan kerusakan minor.

Kendati kerusakan kecil, untuk mengganti part-part tersebut taksiran biayanya mencapai jutaan rupiah lho. Lalu bagaimana proses penyelesaiannya?.

"Orangnya sih mengaku salah dan bersedia untuk tanggung jawab. Kami sebagai korban yang 'diseruduk' juga sudah sepakat nominal ganti rugi mengikuti kemampuan si pemilik Kijang," pungkas Tomi. Wah, yang sabar bro.

Semoga bisa selesai secara kekeluargaan.(Otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption
 
No caption
No credit
No caption
 
No caption
No credit
No caption
 
 

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa