Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KTM 1290 Superduke R Meluncur, Harga Gak Sampai Rp 600 Juta

Joni Lono Mulia - Minggu, 26 November 2017 | 11:50 WIB
KTM 1290 Super Duke R sudah diperkenalkan dan hadir dengan fitur lebih lengkap dari model sebelumnya
Fariz Ibrahim/Otomotifnet
KTM 1290 Super Duke R sudah diperkenalkan dan hadir dengan fitur lebih lengkap dari model sebelumnya

Otomotifnet.com - KTM melalui dealer resmi 2Wheelies baru saja memperkenalkan varian terbarunya KTM 1290 Superduke R yang diadakan di rumah makan Bale Soto, Senopati, Jakarta Selatan (26/11/2017).

Ada beberapa fitur baru dibanding model sebelumnya.

“Beberapa perbedaan dari generasi sebelumnya adalah lampu depan sudah LED."

"Kemudian sudah keyless, dashboard atau spidometer dan bodi yang lebih ramping."

"Serta bobot ringan hanya 195 kg,” buka Alex Samosir selaku owner 2Wheelies.

BACA JUGA: KTMJangan Ngaku Fanatikan KTM Kalau Belum Pakai Powerwear, Ini Dia

Selain itu terdapat 2 opsional tambahan yaitu Performance Pack yang berisi Quickshifter, KTM My Ride, Motor Slip Regulation (MSR).

Ada lagi fitur menarik lainnya, Track Pack berisi Anti-Wheelie Mode Off, Launch Control dan Engine Mapping.

BACA JUGA: Wow, Honda Civic Type R Di Sentul, Nggak Balap Sih Tapi Melakukan Ini

“KTM My Ride membuat smartphone dapat terkoneksi dengan dashboard, salah satunya mengetahui panggilan masuk."

"Kedua opsional ini harganya Rp 25 juta dan bisa beli terpisah tapi lebih mahal."

"Sebenarnya semua modul sudah terpasang, opsional ini hanya unlock ke ECU dengan password,” jelas Alex Samosir.

Kalau yang berminat bisa langsung siapkan dana Rp 550 juta saja on the road Jakarta, 'murah' bukan?

“Motor sudah siap dipesan dan bisa langsung kami kirim,” pungkas Alex Samosir. (Otomotifnet.com)

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa