Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ibu-Ibu Pemilik Mitsubishi Pajero Menuai Reaksi Saat Beli Gas Elpiji

Taufan Rizaldy Putra - Sabtu, 16 Desember 2017 | 12:10 WIB
Mitsubishi All New Pajero Sport
Mitsubishi
Mitsubishi All New Pajero Sport

Otomotifnet.com - Gas Elpiji 3kg menjadi salah satu topik hangat di antara masyarakat Indonesia dikarenakan kelangkaannya di beberapa daerah.

Banyak masyarakat kurang mampu mengeluhkan kesulitan untuk mendapatkan pasokan dan mempertanyakan gas subsidi dari pemerintah ini.

Memang gas elpiji 3kg memang diperuntukan bagi masyarakat yang kurang mampu.

Tapi kelangkaan gas subsidi di kalangan masyarakat kurang mampu nampaknya tidak berpengaruh pada pemilik Mitsubishi Pajero Sport ini.

(BACA JUGA: Jangan Asal Menolong Korban Kecelakaan, Bisa Fatal Sampai Dipenjara)

Sebuah foto diunggah oleh Darot Yoesha memperlihatkan seorang ibu-ibu sedang mengangkut beberapa gas elpiji 3kg ke dalam mobil dengan komentar sebagai berikut,

Gas elpiji 3 kg dikhususkan untuk masyarakat kurang mampu di Indonesia, ternyata orang kurang mampu di Indonesia bisa pakai mobil Pajero untuk membeli elpiji 3 kg, bagaimana dengan orang kayanya, mungkin pakai jet pribadi untuk membeli gas elpiji 12kg.

Unggahan tersebut pun menuai reaksi dari rekan-rekan warganet di dalam grup Facebook Motuba.

Mayoritas dari komentar mereka terkesan menghina dan bernada negatif.

Adi Bagus Haqqi Mudah2an ya Bu jadi miskin beneran. Mobil bagus2 koq beli 3 kg. Amit amit

Parman Kho Selagi ada murah, kalo bisa yg Gratis juga ambil ......

Zulkarnaen Lubis menikmati hak orang miskin dua tabung utk stok....orang miskin cuma punya satu tabung, habis terpaksa cari dulu baru masak....semoga ibu ini benar2 jadi orang miskin

Said Alrasyid Gak malu yaa... Naik Pajero gak bisa baca tulisan yg ada d tabung...

Waduh, kalau bisa jangan ditiru ya Sob mengambil hak bagi masyarakat yang lebih membutuhkan seperti ini.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : Facebook / Motuba

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa