Otomotifnet.com – Di pasaran mobil bekas, Honda CR-V ternyata menjadi salah satu SUV yang sering diincar orang.
Selain karena bentuknya yang lebih dinamis dibanding generasi sebelumnya, CR-V ini tergolong masih cukup muda usianya.
“Sekarang memang lagi ramai nih yang cari CR-V gen 3, karena modelnya belum ketinggalan zaman sih,” kata Alex dari showroom Motor 88 di Mall MGK Kemayoran Lt. 2, Jakarta Pusat.
(BACA JUGA: Berkah Dibalik Kecelakaan, Totalitas Modifikasi BMW HP4 Full Carbon)
Di pasaran mobil bekas, CR-V generasi ketiga tersedia dalam dua varian mesin.
Unit 2.000 cc tersedia dalam transmisi manual dan otomatis, serta mesin 2.400 cc yang hanya tersedia dengan transmisi otomatis saja.
Untuk lansiran 2007 hingga 2012, harganya bisa didapat mulai Rp 130 jutaan sampai Rp 210 jutaan.
Biar bisa jadi bahan pertimbangan CR-V tahun berapa yang kira-kira sesuia, berikut daftar harga CR-V Generasi ketiga (Gen 3)
2007 Rp 130 – 150 jutaan
2008 Rp 140 – 160 jutaan
2009 Rp 150 – 170 jutaan
2010 Rp 160 – 180 jutaan
2011 Rp 170 – 200 jutaan
2012 Rp 180 – 210 jutaan
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR