Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teman-Temannya Diekspor Ke Filipina, Xpander Satu Ini Disiksa Naik Tanjakan Off-Road

Taufan Rizaldy Putra - Rabu, 25 April 2018 | 19:40 WIB
Mitsubishi Xpander berjibaku di trek off-road
Facebook/Ranggi Chaxes
Mitsubishi Xpander berjibaku di trek off-road

Otomotifnet.com - Saat Mitsubishi Xpander dilepas di IPC (Indonesia Port Corporation), Cilincing, Jakarta Utara, Xpander yang satu ini tetap di Indonesia.

Tak di aspal, Xpander berwarna putih tersebut justru diajak main off-road.

Bukan sekedar trek jalan berbatu, mobil low MPV dengan bergaya crossover ini berjibaku dengan jalanan tanah yang menanjak.

Mesin 1.500cc itu digeber untuk melewati tanjakan yang cukup licin.

(BACA JUGA: Enggak Diduga, Suzuki Ertiga Diesel Didiskon Rp 31 Juta, Buruan Mumpung Ada Stoknya)

Terlihat Xpander tersebut kepayahan untuk melibas trek off-road yang memang tak mudah untuk dilewati mobil MPV.

Seorang warga berusaha untuk mendorong mobil itu untuk menanjak.

Namun, ban standar yang tak cocok dengan medannya berkali-kali kehilangan traksi saat mesin coba digeber, hasilnya Xpander tersebut sempat meluncur turun.

Sempat mencoba untuk mundur dan mengambil momentum untuk menanjak, mobil itu tetap tak bisa melewati rintangan off-road tersebut.

(BACA JUGA: Gak Nyangka, Artis Jessica Iskandar Jago Ngepot, Melintir-melintir Pakai Mobil Off-Road)

Akhirnya, beberapa warga sekitar berinisiatif untuk menarik Xpander tersebut dengan tali tambang.

Hasilnya, Mitsubishi Xpander berwarna putih itu berhasil melewati tanjakan yang berkali-kali membuatnya tergelincir.

Penasaran seperti apa aksi Xpander saat diajak off-road? Simak video yang diunggah oleh akun Facebook Ranggi Chaxes di grup Motuba di bawah ini.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : Facebook/Motuba

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa