Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Showroom Zero Motorcycles Pertama Di Indonesia, Isinya Beda Dari Yang Lain

Sabtu, 13 Juni 2015 | 11:59 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta – Karena menggunakan tenaga listrik pada mesinnya, membuat showroom Zero Motorcycles berbeda dari showroom motor pada umumnya. Jika melakukan servis atau perawatan juga dilakukan di dalam showroom, tidak perlu bengkel khusus.

Berlokasi di Jl. Kemang Utara No.28 Bangka, Jakarta Selatan, showroom Zero Motorcycles memiliki desain yang stylish. “Warna yang diusung adalah hitam dan kuning. Hitam menyimbolkan aspal dan kuning adalah marka jalan,” jelas A. Rieva Muchsin, President Director Zero Motorcycles.

Hampir di setiap sudut showroom juga disediakan sumber listrik, jadi kalau baterainya habis bisa langsung colok. Tak berbeda jauh seperti handphone, kalau baterai habis langsung cari colokan.

Menariknya, karena tidak ada emisi atau polusi gas buang knalpot yang beracun, perawatan motor-motor Zero dilakukan di dalam showroom. Jadi tidak memerlukan bengkel tersendiri lagi.

Di showroom yang memiliki nomor telepon 021-71792049 ini juga menjual aneka ragam aksesori. Mulai dari aksesori yang menunjang tampilan motor hingga apparel untuk para bikers.

Setelah Jakarta, rencananya Zero Motorcycles akan membuka showroom kedua mereka di Bali. (motor.otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption

Melakukan perawatan bisa di dalam showroom

No caption
No credit
No caption

'Bensin' habis? tinggal colok ke listrik saja


Biar makin trendy, tersedia juga apparel bikers di showroom

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa