Jakarta - Yamaha All New Soul GT telah resmi diluncurkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Selasa (3/3). Meski baru saja hadir untuk meramaikan pasar skutik di Tanah Air, All New Soul GT ditargetkan mampu terjual sebanyak 270 ribu unit dalam setahun.
Berbekal mesin empat langkah serta mengusung teknologi Blue Core. All New Soul GT diklaim mampu menyemburkan tenaga maksimal sebesar 9,4 dk di 8000 rpm dan torsi maksimal 9,6 Nm di putaran 5500 rpm.
Dari segi desain lampu, All New Soul GT juga mendapat penyegaran. Headlamp skutik berkapasitas mesin 125cc ini sudah mengusung teknologi LED serta desain lampu sein yang terispirasi dari Yamaha NMax.
Fitur baru juga tersemat di skutik anyar pabrikan berlambang garputala ini. All New Soul GT dilengkapi dengan Eco Indicator Lamp yang berfugsi untuk memudahkan pengendaranya berkendara secara hemat.
All New Soul GT hadir dalam empat varian warna dan dibanderol seharga Rp 15,1 juta on the road Jakarta. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR