Yup, dengan meluncurkan 12 produk secara langsung, TMI menerima Sertifikat MURI (Museum Rekor Indonesia) untuk kegiatan Peluncuran Merek dan 12 Tipe Motor Triumph secara serentak dikesempatan yang sama.
Sertifikat diserahkan oleh Osmar Semesta Susilo, Wakil Direktur MURI kepada Paulus Suranto, Managing Director PT TMI di kantor TMI, Jakarta Selatan.
Sebagai catatan, peluncuran 12 Tipe Motor Triumph secara serentak pada tanggal 17 September 2014 tersebut. Model yang dilepas sendiri, sebagian sudah pernah dimasukan melalui importir umum.
Diantaranya varian paling terjangkau diusung oleh Bonneville seharga Rp 305 juta. Disusul Thruxton Rp 340 juta, keduanya bertipe modern classic.
Lalu ada model Street Triple yang dijual Rp 310 dan Street Triple R seharga Rp 326 juta. Sedangkan model Speed Triple dihargai Rp 370 juta. Oiya, ketiganya keluarga roadster (street fighter) Triumph.
Kemudian, di kelas supersport terdapat Daytona 675 dan Daytona 675 R yang masing-masing dihargai Rp 365-395 juta. Tak ketinggalan, ada segmen adventure yang diiisi keluarga Tiger. Diantaranya Tiger 800 diharga Rp 375 juta, Tiger 800 XC yang dilepas Rp 395 juta dan Tiger Explorer dengan Rp 525 juta.
Terakhir, diisi varian cruiser yang menjadi keluarga Triumph paling mahal. Mulai dari Thunderbird Storm seharga Rp 540 juta dan Rocket III Roadster dengan Rp 569 juta. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR