Irvan saat berbicara kepada konsumen seputar keluhan pada motornya. Oh iyaa motor yang digunakan adalah Yamaha Xeon RC
Setelah opening ceremony dibuka langsung oleh Nobuya Hideshima, Director and Managing Executive Officer, Chief General Manager of CS Centre Yamaha Motor Co., Ltd, para peserta langsung menjalani tantangan tes.
"Hari ini tes yang akan diberikan kepada seluruh peserta seputar trouble shooting, tes teori dan customer relation," Ujar Ridwan Arifin dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Perlu diketahui bahwa tes hari ini sangatlah penting untuk mengetahui hasil akhir penilaian bagi semua peserta. Untuk materi yang harus dijalani, salah satunya customer relation menjadi perhatian utama bagi peserta Indonesia.
"Sedikit berbeda dengan di Indonesia, pada kompetisi tingkat dunia, WTGP Ada tantangan soal Customer Service (CS). Bagaimana sang mekanik menghadapi sang pemilik motor untuk dapat menyelesaikan keluhan motor dengan cepat dan hasil yang memuaskan" urai M Abidin, GM Service dan Motor Sport PT YIMM.
Setelah motor diperbaiki dan selesai dengan sempurna. Sang mekanik tak lupa memberi masukan soal perkembangan motor pelanggan. Juga mengingatkan pelanggan akan selalu menggunakan spare part dan Oli asli Yamaha agar mesin awet dan motor sehat. Di tantangan ini Irvan menghabiskan waktu 63 menit dari 90 menit waktu yang diberikan panitia.
Semoga berhasil! (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR