Meski pada kenyataannya demikian, MS Anwar memilih beda untuk urusan ubah tampilan Scorpio miliknya. Sama-sama model jaman dahulu, tapi tampilan Honda CB100 lawas yang dipilihnya.
Memang sedikit nyeleneh, namun Anwar yakin bahwa apa yang dilakukannya itu lain dari pada yang lain. Baginya enggak mau ubahan yang biasa-biasa saja.
Untuk yang lainnya, langkah modifikasi yang dilakukan. Seperti pada bagian sok depan, terlihat lebih besar dan gagah dengan bawaan Yamaha Byson.
Pelek berbahan aluminium, dipilih untuk mengawal si karet bundar. Tetap dengan model jari-jari, yang dipilih pelek aftermarket dengan brand Champ.
Tampilan bersih motor lawas, tentu kurang afdol tanpa beberapa bagian yang dibuat kinclong. Untuk urusan ini, beberapa bagian pada mesin Scorpio diinapkan terlebih dahulu di bengkel krom.
Ketika bahan modifikasi yang tersedia dan keinginan berbeda, maka hanya modifikasi yang bisa menyatukannya. (motor.otomotifnet.com)
Data Modifikasi :
Sok Depan Yamaha Byson
Sok Belakang Honda Tiger
Pelek Champ
Tangki Orisinal
Cover Side Orisinal
Knalpot Yamaha Scorpio + Honda Megapro
PKC : 0815-17923515
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR