Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Mio Fino, Airbrush Tema Nasionalisme!

billy - Sabtu, 25 Januari 2014 | 14:52 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Sebagai wujud kepeduliannya terhadap jasa para pahlawan yang telah gugur dalam berjuang meraih kemerdekaan tahun 1945, Angelica Gea Putri, empunya Yamaha Fino lansiran 2012 ini rela tunggangannya di-airbrush bertema perjuangan 45 yang terpampang beberapa gambar tokoh pahlawan nasional.

"Intinya kita sebagai generasi muda jangan melupakan jasa-jasa para pahlawan dan pejuang-pejuang jaman dulu yang rela berkorban dengan taruhan nyawa, demi Kemerdekaan Indonesia," papar perempuan akrab disapa Angel.

Warga Buaran I, Cakung, Jaktim ini juga bilang alasannya ada beberapa gambar pahlawan nasional pada bodi tunggangannya, agar orang yang melihatnya selalu ingat dan selalu menghargai perjuangan mereka.

"Anak muda maupun generasi penerus bangsa jaman sekarang, rata-rata rasa nasionalismenya kurang. Maunya hidup enak dan serba ada. Padahal para pahlawan jaman dulu penuh perjuangan untuk meraih kemerdekaan sehingga terbebas dari penjajahan," kekeh perempuan usia 16 tahun.

No caption
No credit
No caption

Nah untuk mewujudkannya, matik retro lansiran garputala ini digiring ke ARM Matic Shop (ARM-MS) untuk menggarapnya. "Sesuai order pelanggan dibikin full airbrush tema perjuangan dan pahlawan nasional, bagian kaki-kaki sengaja pakai pelek Axio model panah. Tujuannya agar bisa dicat membentuk bambu runcing, seperti senjata yang dipakai para pejuang jaman dulu," beber Ricky, manager ARM-MS.

Sedangkan di bagian bodi kiri dan kanan, pebengkel di Jl. Dr. KRT Radjiman Widyodiningrat, Rawabadung, Cakung, Jaktim ini melukis gambar R.A Kartini dan Jendral Sudirman dengan pen brush-nya. Sisi lain juga dihiasi beberapa para pejuang yang pantang menyerah melawan penjajah. Keren!

Lalu di bagian sayap, terpampang Presiden Pertama Indonesia beserta wakilnya, yakni Ir. Soekarno dan Mohammad Hatta. "Sepatbor depan sengaja saya sematkan tulisan Teks Proklamasi biar orang yang membacanya bisa sekaligus menghafalnya. Meski enggak hafal semuanya, minimal ada beberapa kata yang tersimpan di memori otak soal Proklamasi," tukas pria usia 21 tahun.


Lambang negara Indonesia terpampang jelas di dek tengah sisi depan. Palang di pelek Axio didesain jadi gambar bambu runcing
Enggak ketinggalan, lambang negara kita ‘Garuda Pancasila' juga terpampang di bagian dek tengah depan dan di bagian atas lampu depan. "Detailnya sangat banyak, sehingga pengerjaannya cukup lama, kurang lebih satu bulan," imbuh pria yang ditemani 2 personil.

"Misi saya enggak hanya itu saja bos, tapi kalau nanti ada event kontes modifikasi, rencananya saya akan ikutan. Biar makin banyak orang yang ikutan mengingkat dan mengenang beberapa pahlawan nasional tersebut, terutama jiwa patriot dan nasionalisme-nya," tutup Angel. Dua Jempol buat idenya! (motor.otomotifnet.com) 

ARM Matic Shop : 021-91214012



Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa