Knalpot CLD diubah agar sesuai peruntukan.
“Memang lebih banyak main mobil off-road. Tapi dari dulu setiap main off-road juga bawa motor trail. Jadi sebenarnya, motor trail sudah enggak asing bagi saya,” jelas F. Najib dari D2 Motorsport yang menangani Yamaha X-Ride tim Jelata.
Selain memang sudah enggak asing lagi, Yusuf ‘Dede’ Radhan yang jadi salah satu joki di Jelata yang juga anak F. Najib lagi doyan adventure off-road dengan motor. Jadi makin pas dan serius saja urusan garuk tanah dengan kendaraan roda 2.
Dari sektor kaki-kaki bagian depan. Dengan menggunakan ban tahu dan pelek berukuran 17 inci, maka sok depan kudu dimodifikasi. “Tabung sok tetap menggunakan bawaan pabrik. Hanya di bagian inner-nya ganti dengan label Kitaco dan per soknya sedikit dimodifikasi,” kata pria berambut gondrong itu.
Ikut adventure off-road yang kemungkinan besar ketemu trek tanah, maka pelek depan juga ikutan dimodifikasi. Ubahan yang dilakukan agar ban enggak mengalami kendala saat terjebak di tanah basah atau lumpur.
“Sepintas terlihat sama, namun penggunaan pelek dan ban dari ke-3 X-Ride tersebut berbeda. Untuk yang no start 1, 2 pakai ban depan Pirelli. Sementara pelek belakang nomor 1 dan 3 pakai standar, untuk yang nomor 2 pakainya jari-jari dengan teromol Yamah Mio,” tutur Najib.
X-Ride oleh pihak PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, sudah disiapkan untuk bisa digas di trek ekstrem. Makanya sok belakang standar sudah cukup mumpuni untuk diajak menggaruk Hambalang.
CVT juga ikut disesuaikan dengan kebutuhan menggaruk tanah. Roller standar dirumahkan dan sebagai gantinya, rumah roller diisi dengan yang berbobot 6 gram.
Ada hal yang cukup menarik dari sekadar ubahan pada sektor kaki-kaki dan mesin. Pemasangan rollbar di bagian tengah, makin membuat tampilan X-Ride garang dan siap tempur.
Rollbar yang dipasang kokoh di sasis X-Ride itu, jga menempatkan posisi footstep lebih keluar. “Rollbarnya sendiri dibuat dari bahan besi seamless berdiameter luar 27mm, dengan ketebalan 3 mm,” ungkap Najib.
Bagian bawah X-Ride juga dibuat lebih safety, dengan memasangkan engine cover. Desainnya dibuat sendiri oleh kru D2 Motorsport yang markasnya di Kelapa Dua, Depok, dengan bahan pelat setebal 3 mm. Setang fatbar, dipakai ke-3 X-Ride untuk handling yang lebih mudah di lintasan adventure. (motor.otomotifnet.com)
D2 Motorsport: 08218057788
Editor | : | billy |
KOMENTAR