Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ragam Proyektor Honda Vario 150 eSP, Keren

Otomotifnet - Rabu, 22 April 2015 | 09:00 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta
- Proyektor masih banyak yang menerapkan, meskipun lampu besutan kesayangan sudah berteknologi LED. Namun, sebagian pengguna merasakan kurang greget dengan pancaran cahayanya. Alhasil, head lamp Honda Vario 150 eSP diganti.

“Teknologi lampunya sih keren, tapi cahayanya masih kurang terang. Makanya diganti biar lebih jelas kalo lagi turing jauh, sekaligus mendongkrak tampilan bagian depan jadi lebih eye cathing dan sangar,” ungkap Danu, pemilik Vario ‘pekgo’ ini.

Di toko spesialis lampu custom memang banyak yang menjajakannya, tapi enggak semua tipe proyektor atau projie bisa masuk. Pasalnya, bidang reflektor Vario anyar ini terbilang kecil dan harus disesuaikan ukurannya. Jadi, tampilannya enggak timplang alias kebesaran proyektornya.

“Ragamnya memang banyak dan punya keunggulan yang berbeda. Di antaranya tipe MH1, Mini Eyes, Gen1, Gen3, Gen 8 dan masih banyak lagi. Namun, buat Vario eSP ini saya masukin Gen8,” papar Dephriandri, owner Hi Tech Lightning Concept, di daerah Kelapa Dua, Depok, Jabar.

Keunggulan dari projie Gen8 ini punya pancaran cahaya lebih fokus, diameter lebih kecil atau 2 inci, tahan lama meski memakai ballast hingga 75 watt. Seperti yang diaplikasikan ke besutan Danu seharga Rp 2,5 juta berikut pasang. “Pemasangan projie ini cukup memakan waktu maksimal sampai 3 hari.

Itu berguna agar penerapan atau setting ketinggian lampu bisa pas dan gak bikin silau pengendara lain,” ujar Dephi, sapaannya yang kasih garansi selama 3 bulan. Meski begitu jalur kelistrikan di Vario 150 eSP ini tidak ada perubahan signifikan, karena sudah menganut sistem DC dan AHO, maka ada penambahan saklar on/off.

Namun, harus menambah satu aki lagi. Kok ditambah, emang enggak kuat? “Kuat sih kuat kalau untuk dalam kota aja. Tapi, akselerasi terasa agak ngedrop. Apalagi buat turing, lebih amannya pakai aki satu lagi yang besarnya 7-12 Ampere. Jadi, arus listrik yang ke ECU stabil dan akselerasi terjaga,” jelas pria ramah ini.

Nah, aki tersebut bisa menggunakan berbagai merek, seperti Yuasa yang berukuran 12 Ampere seharga Rp 350 ribu, ada juga Panasonic yang 7 Ampere atau lainnya. Tertarik? Bongkar! •  (otomoifnet.com)

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Bagian belakang reflektor dicoak sesuai ukuran proyektor

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Karena bidang dalam cukup luas dan terlihat kosong, maka ada bisa ditambahkan dengan lampu Cree

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Reflektor plus LED asli bisa dilepas dan disimpan

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Projie Gen8 ini yang kerap diaplikasikan dan dipadukan dengan shroud sesuai selera

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Lampu senja diganti LED fleksibel tampilan lebih manis. Mau warna kuning, putih, biru atau lainnya

Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP
Dok. OTOMOTIFNET
Proyektor lampu Honda Vario 150 eSP

Range harga tergantung lampu yang akan diterapkan, kisaran dari Rp 1,5 juta hingga Rp 4 jutaan. Bahkan bisa sampai Rp 10 juta dengan mengaplikasikan projie copotan dari mobil (OEM).

Kontak:
Hi Tech Lightning Concept : 0812-80000687



Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa